Posts

Showing posts from March, 2022

Macam-macam Memori

Sebutkan dan jelaskan macam-macam memori! Pengertian Memori             Memori atau yang disebut sebagai memori fisik ataupun memori internal adalah media yang menyimpan data atau informasi sementara pada komputer. Memori merupakan komponen yang penting di dalam suatu komputer yang berada didalam CPU  (Central Processing Unit).  Memori ini akan menyimpan setiap program dan data yang diproses oleh prosesor. Adapun data atau informasi yang disimpan didalam memori ini bersifat sementara karena data hanya akan tersimpan selama komputer menyala atau hidup. Jadi, ketika komputer dimatikan maka data yang disimpan di memori akan hilang. Berikut dibawah ini beberapa jenis memori fisik atau internal.   Memori Utama ( Main Memory ) 1. RAM  (Random-Access Memory) RAM digunakan untuk menyimpan data sementara yang dapat segera diakses oleh prosesor saat diperlukan. Karena bersifat sementara maka ketika komputer dimatikan maka data akan juga terhapus. Penyimpanan data dilakukan secar